Patroli Lautan Biru Polsek Sukaresmi Perketat Keamanan Wilayah

    Patroli Lautan Biru Polsek Sukaresmi Perketat Keamanan Wilayah

    Polres  Cianjur – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Polsek Sukaresmi melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) dengan tajuk "Patroli Lautan Biru" pada Rabu, 04 September 2024. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Sukaresmi, AKP Sudarsono, S.Pd., bersama Aipda Adreansyah Hidayat, Aipda Tedi Sukmana, S.H., dan Brigadir Waluyo.

    Patroli ini merupakan bagian dari program preventif yang bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan di wilayah hukum Polsek Sukaresmi, Polres Cianjur. Dengan menyusuri daerah rawan, personel Polsek Sukaresmi melakukan pengawasan intensif terhadap titik-titik yang dianggap rentan terhadap gangguan keamanan.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Sukaresmi, AKP Sudarsono, S.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. "Kami akan terus meningkatkan patroli dan pengawasan di wilayah ini agar masyarakat dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan tenang dan nyaman, " ujar AKP Sudarsono.

    Dengan adanya Patroli Lautan Biru, diharapkan dapat mencegah potensi gangguan keamanan dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi warga Sukaresmi dan sekitarnya.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Musyawarah Warga Kp. Kadupugur, Polsek Warungkondang...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Agrabinta Kontrol...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri Siapkan Ambulans Udara Selama Operasi Lilin 2024 untuk Dukung Libur Nataru Aman
    Panglima TNI: Setiap Tindakan Yang Kalian Lakukan Jadi Cerminan Wajah TNI dan Negara Indonesia Di Mata Dunia
    Kodim 1710/Mimika Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-76 Tahun 2024

    Ikuti Kami